
Warna adalah spektrum tertentu yang terdapat di dalam suatu cahaya sempurna. Identitas suatu warna ditentukan panjang gelombang cahaya tersebut. Sebagai contoh warna biru memiliki panjang gelombang 460 nanometer. Panjang gelombang warna yang masih bisa ditangkap mata manusia berkisar antara 380–780 nanometer
Tapi apakah kamu tahu warna-warna berikut? Berikut adalah warna yang jarang diketahui..
Indicolite
Indicolite adalah variasi warna biru muda sampai hijau kebiruan langka dari kelompok turmalin. Namanya berasal dari warna indigo.

Ivory
Ivory atau biasa disebut Putih Gading, Warna ivory identik dengan warna gading lebih hangat daripada warna putih cerah murni dan memiliki semburat kuning atau krem. Berdasarkan penjelasan Living Space, ivory sering disamakan dengan off-white dan cream yang sering digunakan secara bergantian untuk menggambarkan rona lembut yang sama.

Envy
Memiliki basis warna hijau alpukat namun lebih lembut, warna envy ini biasanya digunakan pada dinding rumah atau cat mobil agar terlihat lebih minimalis.

Pervenche
Memiliki warna biru keunguan keunguan yang lebih kusam dari delft rata-rata, lebih biru, lebih terang, dan lebih kuat dari resimen, dan lebih terang dan lebih kuat dari biru laut pada umumnya.

Eburnean
Memiliki basis warna putih namun sedikit berwarna kekuningan, biasanya digunakan pada bangunan-bangunan kuno dan musem.

Canary
Berbasis dari warna kuning namun agak sedikit berwarna keputihan.

Amaranth
Amaranth adalah warna mawar kemerahan yang merupakan representasi dari warna bunga tanaman bayam. Warna yang ditampilkan adalah warna bunga bayam merah, tetapi ada varietas bayam lain yang memiliki warna lain dari bunga bayam; warna-warna ini juga

Thistle
Thistle berwarna ungu muda menyerupai tanaman thistle. Penggunaan Thistle yang tercatat pertama kali sebagai nama warna dalam bahasa Inggris adalah pada tahun 1892. Warna thistle dikaitkan dengan Skotlandia karena thistle adalah bunga nasional Skotlandia dan dekorasi negara bagian tertinggi Skotlandia adalah Ordo Thistle.

Obsidian
Obsidian merupakan kaca vulkanik alami yang berupa batuan beku ekstrusif. Obsidian terbentuk dari ekstrusi lava felsik yang mendingin dengan cepat tanpa pertumbuhan kristal. Kaca vulkanik ini dimanfaatkan sebagai alat pemotong pada zaman dahulu dan pisau bedah pada zaman modern.
Batuan obsidian merupakan batuan yang memiliki warna-warna yang berkombinasi. Meskipun berkombinasi, namun warna-warna yang tersusun ini serupa. Adapun warna-warna yang tersusun dalam batuan obsidian antara lain warna hitam pekat, merah tua, abu-abu, kuning dan juga biru.
